Berita Terkini

Untirta dengan IWAPI Sepakati Kerjasama 09 Dec 2021 angga

Serang – Untirta menjalin kerjasama penandatanganan MoU dengan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Provinsi Banten bertempat di Gedung Rektorat lantai 4 Kampus Sindangsari Kabupaten Serang. (9/11) Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Rektor Bidamg IV Untirta Dr. H. Aceng Hasani, M.Pd, Ketua IWAPI Banten Lilis Komariah beserta tim, Koordinator Kerjasama Humas Veronika Dian Faradisa, SE., MM, Subkoordinator Kerjasama, Subkoordinator Humas, tim matching fund Kedaireka plastik anti bakteri, perwakilan Ubis dan staf terkait. Wakil Rektor Bidang IV Untirta Dr. H. Aceng Hasani, M.Pd menyampaikan Untirta mendapatkan matching fund kedaireka sebanyak enam tim. “Pada program ini Untirta berkolaborasi dengan semua unsur untuk menjadikan Untirta sebagai menara air yang bermanfaat bagi masyarakat”, ujarnya. Ia menambahkan bahwa salah satu kerjasama yang dibangun yaitu dengan IWAPI agar kedua belah pihak dapat saling menguatkan dan maju bersama. “Kami berharap Untirta dapat mencetak generasi unggul berprestasi didukung dari berbagai kerjasama yang dibuat”, ungkapnya. Plastik antibakteri ini merupakan hasil Hilirisasi Riset Dosen Teknik Kimia Untirta Dr. Eka Sari, S.T., M.T. Lilis Komariah Ketua Umum IWAPI Provinsi Banten dalam sambutannya menyampaikan bahwa kehadiran IWAPI di sini merupakan implementasi konsep pentahelix “kami sangat suport dan ingin mengawal kemajuan Untirta”, ujarnya. Ia menambahkan bahwa IWAPI Banten telah menciptakan enterpreneur-enterpreneur baru yang berkontribusi di Banten. “Beberapa katagori di IWAPI yaitu Pengusaha, Binaan dan Milenial”, ungkapnya. Diakhir sambutan Ketua IWAPI menyampaikan bahwa kerjasama ini diharapkan membuat besar Untirta dan IWAPI. Kolaborasi yang awal akan dilaksanakan yaitu tentang pemanfaatan pengolahan plastik anti bakteri hasil kedaireka Untirta untuk produk Usaha Kecil Menengah (UKM) binaan IWAPI.

Baca Selengkapnya
Untirta dan APJI Jalin Kerjasama 09 Dec 2021 angga

Serang – Universitas Sultan Ageng Tirtayasa melaksanakan penandatanganan MoU dengan Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI) Provinsi Banten bertempat di ruang rapat Rektorat Untirta Kampus Sindangsari. (9/11) Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Rektor Bidamg IV Untirta Dr. H. Aceng Hasani, M.Pd, Ketua APJI Banten Iin Komalasari, SE beserta tim, Koordinator Kerjasama Humas Veronika Dian Faradisa, SE., MM, Subkoordinator Kerjasama, Subkoordinator Humas, tim matching fund Kedaireka plastik anti bakteri, perwakilan Ubis dan staf terkait. Wakil Rektor Bidang IV Untirta Dr. H. Aceng Hasani, M.Pd menyampaikan terimakasih atas kehadiran APJI. “Setiap tamu itu membawa rizki oleh karenanya kami menyambut baik kerjasama ini”, ujarnya. Ia menambahkan bahwa di Untirta sedang banyak melaksanakan kegiatan diantaranya matching fund Kedaireka plastik anti bakteri. “Kedaireka ini tentu ada kaitannya dengan APJI, sehingga ini menjadi awal terjalinnya kerjasama”, ungkapnya. Diakhir sambutan ia menambahkan bahwa kerjasama ini semoga saling menguntungkan untuk perkembangan kedua belah pihak. Iin Komalasari, SE Ketua APJI Banten menyampaikan bahwa dengan kepercayaan dari Untirta APJI akan konsern sebagai perkembangan. “APJI hampir semua produknya menggunakan plastik, jadi kerjasama ini sangat cocok dan arah kerjasamanya jelas”, ujarnya. Ia juga menambahkan bahwa akan mengintruksikan seluruh APJI Kabupaten/Kota di Provinsi Banten untuk menggunakan produk kedaireka ini. “Plastik anti bakteri ini baru dibuat oleh Untirta belum ada di pasaran, jadi luar biasa Untirta dengan produk inovasi ini, kami yakin kerjasama ini akan berkesinambungan”, ungkapnya. Diakhir kegiatan, APJI akan mengujicoba plastik anti bakteri ini terkait kualitas dan mutunya dalam mempertahankan kualitas makanan dna sejenisnya. Sebagai informasi, Plastik antibakteri ini merupakan hasil Hilirisasi Riset Dosen Teknik Kimia Untirta Dr. Eka Sari, S.T., M.T.

Baca Selengkapnya
Dukung Implementasi Kampus Merdeka, Untirta dan BMPD Kota Serang & Cilegon Tanda Tangani MOU 28 Nov 2021 sekar

Rektor Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), Prof. Dr. Ir. H. Fatah Sulaiman, S.T., M.T., bersama dengan Ketua Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Serang, Elis Yulianty Djunaedi dan Ketua Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Cilegon, M. Rony Rochim menandatangani Nota Kesepahaman/ Memorandum of Understanding (MoU) tentang Penguatan Dan Pengembangan Kelembagaan Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam rangka Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang berlaku selama 5 (lima) tahun. Penandatanganan MoU ini dilaksanakan bersamaan dengan acara Seminar Motivasi: Winning the Final Round yang menghadirkan motivator, Remaja Tampubolon. Sebanyak kurang lebih 150 orang perwakilan dari seluruh bank di Kota Serang & Cilegon dihadirkan untuk menerima Remaja Tampubolon mengajak peserta seminar untuk senantiasa bersemangat karena dengan demikian, kita akan melihat lebih banyak peluang. “Saat hati dan pikiranmu semangat, matamu melihat banyak kesempatan.” Dirinya juga mengingatkan peserta untuk berkumpul dengan orang-orang yang memberikan energi positif dan tidak segan menjaga jarak dari orang-orang yang negatif. Tak hanya itu, Remaja Tampubolon mengajak peserta untuk memandang dan memaknai sesuatu secara positif. “Jika keadaan sedang tidak beruntung, beri makna yang baik. Jangan bilang ‘Saya sakit’, tapi ‘Saya sedang diberi kekuatan Allah.’ Sedang disakiti orang, bilang sedang diuji.” Ujarnya.

Baca Selengkapnya
Untirta dan BJB Syariah Jalin Kerjasama, MBKM Menjadi Fokus Utama. 18 Nov 2021 tbmarif

Serang – Universitas Sultan Ageng Tirtayasa melaksanakan penandatanganan MoU dengan Bank Jabar Banten (BJB) Syariah bertempat di ruang rapat Rektorat lantai 4 Gedung Rektorat Kampus Sindangsari. Hari Kamis,(18/11). Kegiatan dihadiri Rektor Untirta Prof. Dr. Ir. H. Fatah Sulaiman, ST., MT, selaku pimpinan dari BJB Syariah cabang Serang Anton Abdurachman, Noora Nuryanti Handayani Pimpinan BJB Syariah Cilegon, Aan Nurhadi sebagai Analis Pembiayaan dan Riska Younis sebagai analis pembiayaan. Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Sistem Informasi, Penguatan Kemitraan dan Layanan Industri Dr. H. Aceng Hasani, Drs., M.Pd, Dekan Teknik Prof. Dr-Ing Asep Ridwan, ST., MT., IPM, Koordinator Kerjasama dan Humas Veronika Dian Faradisa, SE., MM., Sub Koordinator Kelompok JF Kerja Sama Ratih Purnamasari, S.E., M.Akt. Sub Koordinator Kelompok JF Humas dan Protokol Adhitya Angga Pratama, S.I.Kom, beserta jajaran kerjasama dan Humas. Pada kesempatan ini Rektor Untirta Prof. Dr. Ir. H. Fatah Sulaiman, ST., MT menyampaikan selamat datang dan terimakasih atas kunjungan silaturahminya. “WR4 punya target yaitu implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), ini merupakan inti poin kerjasama dengan berbagai mitra strategis”, ujarnya. Rektor menambahkan bahwa selain itu banyak yang dapat dikerjasamakan. “Prinsipnya kami membuka lebar-lebar peluang kerjasama dengan berbagai pihak yang tujuannya adalah untuk kemajuan bersama”, pungkasnya. Tim BJB Syariah yang diwakili oleh Anton Abdurrachman selaku pimpinan BJB Syariah cabang Serang menyampaikan bahwa peluang kerjasama yang terbuka lebar di Untirta ini akan dimanfaatkan oleh BJB Syariah. “Kami memang fokus kepada pendidikan dan kesehatan, sehingga ini yang membuat kami datang ke Untirta”, ungkapnya. Ia menambahkan bahwa kerjasama yang akan terjalin ini harus saling menguntungkan untuk kedua belah pihak. “Salah satu hasil dari kerjasama ini yaitu penguatan SDM yang berlandaskan prinsip syariah”, imbuhnya. Sebagai informasi, kerjasama antara Untirta dengan BJB Syariah disepakati selama lima tahun.(tma)

Baca Selengkapnya
UPN Veteran Jakarta Kunjungi Untirta Dalam Rangka Sharing Pendanaan IsDB dan MoU Tridharma Perguruan Tinggi 17 Nov 2021 tbmarif

Serang, 17 Nov 2021 – Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menerima kunjungan dari Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta bertempat di ruang Multimedia Gedung Rektorat Untirta Kampus Sindangsari. Acara dihadiri Rektor UPN Veteran Jakarta Dr. Erna Hernawati, Ak., CPMA., CA., CGOP., Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Anter Venus, Drs., MA., beserta jajarannya. Hadir pula Rektor Untirta Prof. Dr. H. Fatah Sulaiman, ST., MT., Wakil Rektor I Dr. H. Agus Sjafari, S.Sos., M.Si., Wakil Rektor II H. Kurnia Nugraha, ST., MT., Direktur Eksekutif PIU-IsDB Untirta Dr. Agung Sudrajat, S.T., M.Eng., Kepala BAKP, Kepala BUKK, Para Dekan dan beserta jajaran dilingkungan Untirta. Rektor Untirta Prof. Dr. H. Fatah Sulaiman, ST., MT menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan suatu kehormatan bagi Untirta dan tentu akan ditindaklanjuti dengan kerjasama. “Antara UPN Veteran Jakarta dengan Untirta sudah terjalin kedekatan yang cukup lama. Kami dengan senang hati berkolaborasi dalam upaya peningkatan sumberdaya manusia yang unggul”, ujarnya. Ia menambahkan bahwa kampus Sindangsari ini merepresentasikan konsep smart and green campus yang menjadi visi Untirta. “Saat ini eranya kolaborasi, jadi saling bertukar informasi untuk kemajuan pendidikan tinggi di Indonesia menjadi kewajiban bersama lewat konsep Merdeka Belajar Kampus Merdeka”, imbuhnya. Diakhir sambutan Rektor Untirta menjelaskan tentang sarana dan prasarana yang ada di Untirta, yang secara detail dan jelasnya nanti akan disampaikan melalui pemaparan selanjutnya. Rektor UPN Veteran Jakarta Dr. Erna Hernawati, Ak., CPMA., CA., CGOP., menyampaikan bahwa “Kita berkunjung ke Untirta karena perkembangannya yang sangat pesat terkait dengan sarana dan prasarana serta SDM”, ujarnya. Ia menambahkan bahwa ingin bersilaturahmi dan menjalin kerjasama terkait dengan hibah dari IsDB, pelaksanaan Badan Layanan Umum (BLU) perguruan tinggi dan yang terakhir terkait dengan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Kegiatan ini di isi dengan pemaparan dari Wakil Rektor Bidang Akademik Untirta, Ketua IsDB, Unit Layanan Pengadaan (ULP) dan UPP Remunerasi Untirta. Selain itu dilaksanakan pembahasan kerjasama terkait dengan tridharma perguruan tinggi. Kunjungan diakhiri dengan tour kampus.(tma)

Baca Selengkapnya
Untirta Lakukan Audiensi Kerja Sama dengan BKPSDM Kota Tangerang 15 Nov 2021 sekar

SERANG – Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) bersama Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pemerintah Kota Tangerang melakukan audiensi pembahasan kerja sama di Ruang Rapat Gedung Rektorat Kampus Untirta Sindangsari pada Senin, 15 November 2021. Nugroho Harjati, S.Pd dari BKPSDM mengungkapkan bahwa salah satu arah kerja sama ini adalah pengembangan Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui penyelenggaraan workshop oleh fakultas atau prodi Untirta untuk meningkatkan keilmuan serta pelaksanaan tugas pokok dan fungsi ASN di BKPSDM Kota Tangerang. “Kami lihat ada prodi administrasi yang sangat bagus di Untirta. bagian administrasi adalah motor penggerak di kami sehingga kami ingin adanya pelatihan atau workshop penguatan administrasi ASN di BKPSDM untuk keperluan pelaksanaan tupoksi dan keilmuan,” Terangnya. Nugroho Harjati melanjutkan, “Fakultas Ekonomi pun ternyata favorit di sini sehingga kamu akan mencoba melakukan pelatihan ekonomi dan pengelolaan keuangan. Untuk kesehatan pun kami ingin mencoba (bekerja sama).” Keinginan BKPSDM Kota Tangerang untuk menjalin kerja sama dengan Untirta disambut baik oleh Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Sistem Informasi, Penguatan Kemitraan dan Layanan Industri Untirta, Dr. H. Aceng Hasani, Drs., M.Pd. Demi terlaksananya tindak lanjut kerja sama ini, dirinya menyarankan delegasi Untirta untuk berkunjung langsung ke BKPSDM Kota Tangerang agar mampu menganalisis dan memetakan kebutuhan BKPSDM Kota Tangerang di lapangan. Senada dengan pernyataan Aceng, Kepala UPT Pusdainfo Untirta, Anis Fuad, S.Sos., M.Si mengungkapkan bahwa riset dibutuhkan untuk mengetahui kebutuhan BKPSDM. Riset ini seharusnya berjalan pada tahun 2021, tetapi tertunda karena kemunculan pandemi COVID-19. “Kita diminta melakukan analisis kebutuhan. Dari hasil riset tersebut akan muncul rekomendasi. Seharusnya riset dilakukan di tahun 2021 ini, tetapi belum dilaksanakan karena munculnya COVID-19 sehingga kami (masih) menunggu rekomendasi Walikota Tangerang.” Ujarnya. Dirinya berharap riset ini dapat terlaksana pada tahun 2022 mendatang. Turut hadir di acara ini Ketua BKPSDM Tangerang, Drs. Heryanto, MAP.; Kepala BAKP Untirta, Drs. Mochamad Ganiadi, M.M.; Kasubid Diklat BKPSDM, Hadi Saputra, S.Kom.; Koordinator Humas dan Kerja Sama Untirta, Veronika Dian Faradisa, S.E., M.M.; Subkoordinator Kerj Sama Untirta, Ratih Purnamasari, S.E., M.Akt.; Subkoordinator Humas & Protokol Untirta, Adhitya Angga Pratama, S.I.Kom.; Sekretaris Wakil Rektor, M. Jatining P.; sejumlah perwakilan BKPSDM Tangerang; dan staf Humas Untirta. (Humas – Sekar)

Baca Selengkapnya