Kerja Sama Untirta dan Bakrie Center Foundation Lakukan Sosialisasi Pemagangan Campus Leaders Program

08 Aug 2024 admin

SERANG-Kerja Sama Untirta dan Bakrie Center Foundation melakukan sosialisasi Campus Leaders Program Percepatan Pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) Indonesia yang dilakukan melalui Zoom, Kamis 8 Juli 2024. Hadir dalam kegiatan ini Wakil Rektor 4 Untirta Prof. Alfirano, S.T., M.T., Ph.D., Ka. BAKK, para Wakil Dekan fakultas, Ketua Pokja Kerja Sama Untirta Ratih Purnamasari, S.E., M.Akt., dan narasumber dari Bakrie Center Foundation Rani Siyratu.

Prof. Alfirano berharap kegiatan kerja sama ini tidak terbatas hanya di kegiatan ini saja dan dapat juga ada kegiatan lain terutama di lingkup tridharma perguruan tinggi.

“Agar berdaya saing dan memiliki karakter yang baik dan tentu saja dosen juga harus melakukan penguatan dengan program seperti guest lecture, penelitian bersama, dan lainnya serta juga pengembangan kapasitas untuk tendik dan mahasiswa di Untirta,” imbuhnya.

Rani menjelaskan, memberikan biaya magang mandiri dengan jangkauan 13 Provinsi salah satunya yang jadi mitra adalah di Banten. “Ada banyak lembaga yang bermitra dengan kita seperti lembaga pendidikan dan lingkungannya juga sehingga nanti menjadi penempatan bagi mahasiswa,” imbuhnya.

Ia menuturkan pemagangan ditempatkan sesuai jurusan dan keahlian dan dengan isu yang tengah berkembang. “Bisa dipilih oleh mahasiswa dia mau memilih magang yang mana untuk MSIB dan magang mandirinya untuk kantor pusat dan daerah. Memang banyak sekali pilihannya dan kami sangat terbuka karena magang ini bersifat multidisiplin. Magang dilakukan lima bulan dan dibimbing oleh para praktisi,” tuturnya.(TMA/AAP)